UNIGHA Gelar Bimtek KKN Berdampak Tahun Akademik 2025/2026

BERITA
Foto bersama Rektor bersama Narasumber dan Dosen Pembimbing Lapangan – KKN

 

Gle Gapui, Sigli, 5 November 2025 — Universitas Jabal Ghafur (UNIGHA) menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) atau Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Berdampak dengan tema “Peningkatan Literasi dan Pemberdayaan Masyarakat” untuk mahasiswa peserta KKN Tahun Akademik Ganjil 2025/2026.

Acara pembekalan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai konsep, tujuan, serta strategi pelaksanaan KKN yang berorientasi pada peningkatan literasi masyarakat dan penguatan kapasitas komunitas lokal. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat menerapkan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah secara langsung di tengah masyarakat serta memberikan kontribusi nyata terhadap pembangunan daerah.

Dalam sambutannya sekaligus Pembukaan, Rektor Unigha Dr. Heri Fajri, M.Pd menyampaikan bahwa KKN Berdampak merupakan salah satu program penting dalam rangka implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang pengabdian, tetapi juga sarana pembelajaran sosial bagi mahasiswa agar mampu memahami berbagai dinamika dan kebutuhan masyarakat di lapangan. Beliau menambahkan, bahwa tujuan KKN pada tahun ini yang diarahkan ke pelosok biar terasa langsung literasi dan pemberdayaan ke masyarakat, bersama Peserta KKN dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).

Melalui tema “Peningkatan Literasi dan Pemberdayaan Masyarakat”, kegiatan KKN kali ini difokuskan pada peningkatan minat baca, penguatan budaya literasi digital, serta pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis potensi lokal.

Selanjutnya, Bapak Amarullah, SP sebagai Kabid. PPMG Kabupaten Pidie selaku Narasumber pada acara tersebut menyampaikan bahwa perlu dilakukan perubahan karakter melalui kualitas sumber daya manusia dengan menerapkan minat baca (literasi).

PPMG Kabupaten Pidie sebagai lembaga pemberdayaan gampong berperan penting dalam mendukung kegiatan literasi yang dilakukan oleh peserta KKN di tingkat gampong. Melalui kolaborasi ini, peserta KKN melaksanakan berbagai program literasi seperti taman baca dan pelatihan literasi digital, sedangkan PPMG memberikan arahan serta dukungan agar kegiatan tersebut berdampak nyata bagi masyarakat. Kerjasama ini mendorong peningkatan budaya literasi dan kemandirian masyarakat gampong.

 

Di kesempatan yang sama, Nurul Fajri, M.Pd selaku perwakilan dari Perpustakaan Nasional menyampaikan harapan kepada peserta KKN untuk menjadi penggerak literasi di Gampong tempat melaksanakan KKN melalui kegiatan minat baca, tulis dan literasi digital.

Perpustakaan Nasional berperan sebagai sumber inspirasi, data, dan bahan bacaan dalam pengembangan program literasi masyarakat, sementara peserta KKN Unigha menjadi pelaksana kegiatan literasi di lapangan seperti pojok baca, kampanye gemar membaca, dan pelatihan literasi digital. Sinergi ini bertujuan untuk menumbuhkan budaya literasi di masyarakat serta memperkuat peran mahasiswa sebagai agen perubahan dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia di gampong.

Kegiatan Bimtek KKN Berdampak tahun ini diikuti sebanyak 149 peserta yang dilaksanakan di Lokasi wilayah Kecamatan Titeue Kabupaten Pidie, dari 6 Fakultas di Universitas Jabal Ghafur, yang berlangsung dengan antusiasme tinggi. Setelah mengikuti pembekalan, mahasiswa akan segera diterjunkan ke lokasi KKN di berbagai wilayah yang telah ditentukan, pada hari Jumat tanggal 7 November 2025.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, Universitas Jabal Ghafur berharap mahasiswa dapat menjadi agen perubahan yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat serta memperkuat sinergi antara dunia akademik dan lingkungan sosial.